Aparat Polsek Raimanuk selama 2 (dua) hari yakni minggu dan senin (26/9/16), melaksanakan pengamanan dan pengawalan perarakan Patung Bunda Maria dan Tuhan Yesus dari stasi Teun hingga Paroki Nurobo.
Kapolsek Raimanuk Ipda Daniel Taek saat dikonfirmasi Humas mengatakan bahwa dalam pengamanan ini, dirinya menurunkan separuh anggota dilapangan guna menjamin keamanan dan kenyamanan umat selama melaksanakan prosesi tersebut.
“pengamanan ini Kita lakukan sejak hari minggu. Perarakan dimulai dari Stasi Teun menuju Kapela Fatuklabobi, kemudian bergeser lagi ke kapela obor. Lalu sekitar pukul 17:00 wita, patung Bunda Maria & Salib Yesus di arak lagi ke kepela Santo Arnoldus Yansen Sukabitetek”jelas Kapolsek
“Keesokan harinya yakni hari Senin, Ratusan Umat melakukan perarakan dari Kapela Sukabitetek menuju ke Paroki Nurobo. Sukurlah semua berjalan dengan aman dan lancar” lanjut Kapolsek.
Untuk diketahui, Perarakan besar Malaka tahun 2016 ini, dimulai pada tanggal 1 September 2016 dengan titik star di Dekenat Malaka, Kec.Malaka Tengah, Kab.Malaka. Dalam pengamanannya, aparat Polri juga dibantu oleh Orang Muda Katholik (OMK) dan jajaran Koramil yang ada di Kab.Malaka.