Sambut di Bandara, Kapolres Belu Dampingi Menhan RI Tinjau Fakultas Vokasi Logistik Militer Unhan RI
Kapolres Belu, AKBP I Gede Eka Putra Astawa, S.H.,S.I.K menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Jendral TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin dan rombongan di Bandara A.A Bere Tallo Atambua, kamis (22/1/2026).
Tiba menggunakan Helikopter Carcal 15 TNI AU H-225M/H-2215, kedatangan Menhan RI dan rombongan pagi tadi pukul 09.33 wita, juga disambut oleh Bupati Belu, Dekan Fakultas Vokasi Logistik Militer Unhan RI,, Dandim 1605/Belu, Danyon 744/SYB serta Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yon Armed 12/AY/2/2 Kostrad.
Hadir juga dalam penyambutan Menhan RI yakni Kepala Imigrasi Kelas II TPI Atambua, Ka Lapas Atambua, Perwakilan Pengadilan Negeri Kelas IB Atambua serta Perwakilan Kejaksaan Negeri Atambua.
Dari bandara, Menhan RI bersama rombongan yang didampingi Bupati beserta Forkopimda Kab.Belu, bertolak menuju Fakultas Vokasi Logistik Militer Universitas Pertahanan (Unhan) di bukit Besaknanae, desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu,
Tiba di kampus sekitar pukul 10.05 wita, Menhan RI disambut oleh Dekan Unhan, Wakil Dekan dan Para Danmen Program Studi dari masing-masing program, Civitas akademika Unhan serta Para Mahasiswa Politeknik Ben Mboi Universitas Pertahanan Republik Indonesia.
"Kedatangan bapak Menhan RI di Belu dalam rangka kunjungan kerja.ke Fakultas Vokasi Unhan. Di kampus tersebut, Beliau mendengar paparan dari Dekan Unhan, meninjau Sarpras dan pameran stand Kadet serta memberikan pengarahan Kepada para Kadet di ruangan makan sekaligus makan siang bersama"jelas Kapolres Belu.
"Dari kampus Unhan, rombongan Menhan RI bertolak kembali ke Atambua kemudian langsung menuju ke bandara dan kembali ke kupang"pungkas Kapolres Belu.
Guna menjamin keamanan dan kelancaran kunjungan kerja Menhan RI di Belu, Kapolres Belu, mengatakan, pihaknya menyikapi secara baik dengan melaksanakan pengawalan, pengamanan di Bandara, lokasi acara serta route yang dilalui rombongan.
"Untuk pengamanan ini sendiri, kami (Polres Belu) didukung jajaran Polsek dan Sat Pol Airud, melaksanakan pengamanan terbuka dan tertutup. Setiap pergeseran rombongan, dikawal anggota pengamanan mulai dari Bandara menuju Fakultas Unhan dan kembali lagi ke Bandara untuk kepulangan" kata Kapolres Belu.
"Pengamanan route juga Kita lakukan dimana anggota dari Polres dan Polsek Kita tempatkan di titik-titik yang rawan macet. Puji Tuhan, seluruh rangkaian kegiatan dari pagi hingga siang tadi berjalan aman dan lancar. Sekitar pukul 13.0 wita, rombongan take off dari bandara A.A. Bere Tallo menuju Lanud Eltari kupang"tutup Kapolres Belu.

Humas Polres Belu

