Aparat TNI-Polri dan Instansi terkait di Kabupaten Belu, menggelar patroli skala besar menjelang malam pergantian tahun 2019 ke 2020, selasa (31/12/19).
Usai pelaksanaan apel gabungan yang dipimpin Kapolres Belu, AKBP Cliffry S.Lapian, S.I.K, personil TNI-Polri dan Instansi terkait, dibagi dalam 2 tim yang kemudian melaksanakan patroli di wilayah kota Atambua.
Patroli skala besar pukul 16.30 WITA, melibatkan personil Polres Belu, Kodim 1605/Belu, Sub Den Pom IX Atambua, Yonif Raider Sus 744/SYB, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur 142/Kj, Brimob Subden 2 Den A Pelopor Atambua, Dinas Perhubungan Kab. Belu serta Senkom Atambua.
Dari pantauan Humas yang ikut dalam rombongan, tim pertama melaksanakan patroli di seputaran Gereja Kathedral, lurus hingga kantor Agama.
Dari arah kantor agama, tim patroli menyisir wilayah KPPN, Samsat, Bandara hingga Kampus Akper. Balik dari wilayah desa Kabuna tersebut, tim patroli menyisir wilayah Tenubot, Tenukiik dan kembali ke Mapolres.
Sementara Tim kedua, melaksanakan patroli mengitari wilayah pasar lama, Gereja Polycarpus, lurus toko Pelita, kantor Lapas Klas II B, hingga wilayah Nenuk.
Dari Nenuk, tim patroli gabungan menyisir wilayah kelurahan Lidak, Pasar Baru, wilayah kelurahan Tulamalae dan kembali ke Mapolres Belu.
Kapolres Belu,AKBP Cliffry S.Lapian, S.I.K mengatakan, kegiatan patroli gabungan ini bertujuan untuk mengamankan pelaksanaan kegiatan malam pergantian tahun baru 2020, baik di jalan, tempat ibadah dan sudut kota Atambua dan sekitarnya.
Dikatakannya juga, melalui kegiatan ini juga ingin memperlihatkan sinergitas TNI-Polri dan instansi terkait kepada masyarakat, bahwa aparat telah siap mengamankan kegiatan pergantian tahun.
"Kegiatan patroli gabungan ini akan KIta gelar secara continue hingga tengah malam demi mengamankan kegiatan masyarakat dalam menyambut tahun baru"kata Kapolres Belu
"Dengan patroli gabungan ini, Kita tunjukkan soliditas dan sinergitas Kita kepada masyarakat bahwa Kita siap menjamin perayaan ini berjalan dengan aman dan damai"pungkas Kapolres Belu.