Apel Jam Pimpinan, Kapolres Belu Tekankan Kembali Soal Commander Wish Kapolri Kepada Seluruh Anggota Polres Belu

Apel Jam Pimpinan, Kapolres  Belu Tekankan Kembali Soal Commander Wish Kapolri Kepada Seluruh Anggota Polres Belu
Tribrata news.com Kepala Kepolisian Resor Belu, Ajun Komisaris Besar Polisi ( AKBP ) Michael Ken Lingga SIK saat memimpin Apel Pada Kamis Pagi ( 15/9/2016 ), menekankan kembali terkait Commander Wish Kapolri Drs.  M Tito Karnavian yang perlu diketahui bahwa upaya dalam Kepemimpinan Bapak Presiden RI Jokowi  adalah upaya meningkatkan Public trust seperti pada program yang pertama tentang transbuilding, namun perkembangan dinamika masyarakat kita masih perlu adanya peningkatan disektor Public trust ini. Ada lima hal yang menjadi sorotan Bapak Kapolri yang perlu kita lakukan secara bersama - sama yang menjadi Commander Wish beliau sewaktu menduduki jabatan Kapolri diantaranya pertama, Reformasi Kultur yang terdiri dari menekan budaya koruptif dan sosok Polisi yang humanis, kedua mengenai perkembangan public, ketiga peningkatan profesionalisme dalam penegakan hukum, empat peningkatan stabilitas Kamtibmas dan yang kelima manajemen media. Selain itu Kapolres Belu juga menekankan sekaligus  menghimbau kepada seluruh anggota agar rekan - rekan ketika mengikuti apa yang menjadi kebijakan oleh pimpinan kita tertinggi, agar disimak dengan baik dalam artian supaya bisa dimengerti karena ini adalah Commander wish Kapolri kita,  yang telah dituangkan kedalam Program PromoterNYA. Apel jam pimpinan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Belu ini diikuti oleh Waka Polres Belu Kompol Oktovianus Wadu Ere SH, Para Kabag, Kasat, Perwira Staf dan Anggota Polres Belu. img_3421 img_3428 img_3432 img_3437 img_3433 img_3434 img_3431