Renovasi Rampung, Kapolres Belu AKBP Khairul Saleh Resmikan Gedung Serba Guna Sanika Satyawada

Renovasi Rampung, Kapolres Belu AKBP Khairul Saleh Resmikan Gedung Serba Guna Sanika Satyawada

Untuk meningkatkan mutu pelayanan terhadap masyarakat, Polres Belu terus memperbaiki infrastruktur dan fasilitasnya, salah satunya dengan merombak salah satu bangunannya yakni dengan mendi­rikan "Gedung Pelayanan Sanika Satyawada".

Renovasi gedung yang dilaksanakan kurang lebih 4 bulan ini, akhirnya rampung dan diresmikan oleh Kapolres Belu, AKBP Khairul Saleh, S.H.,S.I.K.,M.Si bersama Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, MM  dan Pimpinan Cabang Bank Rakyat Indonesia (BRI) Atambua, Wayan Agus Supartha, selasa (6/7/2021).

Peresmian Gedung serba guna yang ditandai dengan pemotongan pita ini, turut dihadiri Wakapolres Belu, para pejabat utama Polres, pengurus cabang Bhayangkara Belu serta sejumlah karyawan Bank BRI Cabang Atambua.

Dalam sambutannya pagi tadi, Kapolres Belu, AKBP Khairul Saleh, menjelaskan, renovasi gedung Sanika Satyawada merupakan bantuan dari Corporate Sosial Responsibility (CSR), PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI).

Keberadaan gedung Sanika Satyawada ini lanjut Kapolres Belu, diperuntukkan untuk pelayanan posyandu, koperasi, kantin dan gudang Samapta Polres Belu.

"Alhamdulillah kami ucapkan terima kasih kepada Pimpinan Cabang BRI Atambua yang telah mendukung renovasi gedung ini. Kalau boleh jujur, renovasi ini kami lakukan karena gedung ini kurang layak untuk pelayanan posyandu, koperasi dan juga gudang Samapta" terang Kapolres Belu.

"Karena kondisi tersebut, dari situ saya terpanggil bagaimana caranya untuk memperbaiki gedung. Sedih juga, bagaimana melihat anak kecil,ibu hamil dan masyarakat yang membutuhkan posyandu dengan fasilitas gedung yang tidak layak. Akhirnya Saya pendekatan dengan BRI dan Alhamdulillah dari BRI mengabulkan usulan kita untuk merenovasi gedung ini" lanjut Kapolres Belu.

Perwira jebolan Akpol 2000 ini menga­takan gedung baru diberi nama Sanika Satyawada, artinya orang yang dapat dipercaya dan memegang teguh janji.

Sehingga harapannya makna tersebut dapat menjadi cermin atau simbol personel Polres Belu dalam menjaga dan merawat keberadaan gedung Sanika Satyawada.

‘’Penggunaan nama ini dari angkatan saya waktu di akademi kepolisian, Sanika Satyawada artinya perwira yg memegang teguh pendiriannya. Dan di Polres Belu ini, angkatan saya sudah 3 kali menjabat sebagai Kapolres dan 3 gedung juga dinamai dengan nama angkatan kami antara lain gedung yang sekarang ini kita resmikan, poliklinik Polres dan gereja Oukemene yang juga dibangun kerja sama kita dengan BRI"terang Kapolres Belu.

"Saya minta anggota dirawat betul dan semoga pemanfaatan bangunan yang sudah bagus ini dapat digunakan sebaik baiknya untuk melayani masyarakat. Terakhir, Saya minta dari BRI agar kerjasama yang sudah bagus ini jangan putus sampai disini, karena apa yang kita bangun, kita perbaiki ini semata-mata untuk kemaslahatan orang banyak " pinta Kapolres Belu.

Sementara Wakil Bupati Belu dalam sambutan singkatnya menyampaikan apresiasi kepada BRI atas kepeduliannya kepada seluruh elemen masyarakat, baik pemerintah maupun non pemerintah.

"Terus terang kami sebagai pemerintah daerah, berbangga atas renovasi gedung ini. Yang tadi seperti disampaikan pak Kapolres, bangunan ini dikatakan yang awalnya kumuh sekarang sudah berubah jadi bangunan megah"kata Wakil Bupati Belu.

"Kepedulian dari BRI ini tentu menjadi nilai tambah yang nantinya akan dimanfaatkan salah satunya sebagai posyandu, yang tidak saja untuk melayani ibu-ibu hamil dan anak-anak tapi juga bisa dimanfaatkan untuk mensosialisasikan protokol kesehatan dengan situasi pandemi covid-19. Saya titip pesan, pelihara dengan baik bangunan ini dan ibu-ibu, berilah perhatian dan kasih untuk anak-anak kita agar mereka bisa tumbuh dengan sehat dan pintar"pungkas Wakil Bupati Belu.

Sementara Pimpinan Cabang BRI Atambua, menyampaikan, besaran bantuan CSR BRI melalui BRI cabang Atambua untuk renovasi gedung Sanika Satyawada senilai Rp.250 juta.

Dirinya berharap, dengan adanya renovasi gedung tersebut, dapat bermanfaat bagi keluarga besar Polres Belu dan masyarakat pada umumnya.

"Ucapan trima kasih kepada seluruh pihak, yang telah membantu mensukseskan pembangunan gedung yang berjalan kurang lebih 4 bulan. Mudah-mudahan kerja sama yang sudah terjalin dengan baik ini, dapat terus berjalan dan bersinergi di waktu-waktu mendatang"tambahnya.

Acara peresmian gedung yang berlangsung pukul 09.00 wita ini, juga ditandai dengan penandatanganan Berita acara serta Prasasti oleh Kapolres Belu dan Pimpinan Cabang BRI Atambua.

Rangkaian acara ditutup dengan peninjauan bangunan gedung oleh Wakil Bupati, Kapolres Belu, Pimpinan Cabang BRI Atambua, Wakapolres Belu serta pejabat utama Polres.