Perkokoh Sinergitas Melalui Coffee Morning, Polsek Lamaknen Gandeng Media Gaungkan Komunikasi Publik
Kepolisian Sektor (Polsek) Lamaknen Resor Belu, rabu (30/11/2022) kemarin, menjalin silaturahmi dengan sejumlah awak media baik itu media cetak, online, televisi dan radio yang bertugas di Kabupaten Belu, NTT perbatasan RI-RDTL.
Coffee morning yang diadakan di Mapolsek Lamaknen ini, dihadiri Kapolsek Lamaknen, IPDA Yesaya Lantrorin bersama jajaran Anggota Polsek serta awak media, baik cetak, online maupun televisi.
Kepada awak media yang hadir, Kapolsek Lamaknen IPDA Yesaya menyampaikan terimakasih kepada rekan-rekan media yang telah meluangkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan coffe morning.
“Terimakasih sudah luangkan waktunya untuk kita sharing informasi, diskusi bersama, sehingga apa kekurangan kami bisa dikasih masukan,” ujar dia.
Diutarakan bahwa, polisi dan wartawan adalah mitra sehingga diajak rekan-rekan jurnalis bersinergi dalam komunikasi publik sesuai instruksi Kapolres Belu menjalin hubungan baik dengan media adalah hal penting.
“Peran media penting demi terciptanya komunikasi publik yang berkualitas. Sebab komunikasi publik penting dalam menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Lamaknen,” ujar Yes sapaan akrabnya.
Lanjut dia, wilayah hukum Polsek membawahi dua Kecamatan yang berbatasan langsung dengan Negara Timor Leste yakni, Kecamatan Lamaknen dengan jumlah Desa sebanyak 9 Desa dan Lamaknen Selatan sebanyak 8 Desa.
“Jumlah anggota Polsek Lamaknen sebanyak 22 orang yang terbagi di Polsubsektor Lakmaras, Kaen dan Pos Pengamanan Builalu masing-masing dua anggota,” urai Yes.
Ditambahkan, dalam tahun ini Polsek menangani 21 kasus dimana didominasi kasus penganiayaan atau kekerasan antar keluarga dalam rumah tangga. Ada kasus yang telah di P21, ada yang diselesaikan melalui RJ dan ada pula kasus yang sementara dilidik.