Hari Ke-2 Ops Patuh, Kapolsek Kakuluk Mesak Beri Penyuluhan Kamseltibcar Lantas Kepada Siswa Kejuruan

Hari Ke-2 Ops Patuh, Kapolsek Kakuluk Mesak Beri Penyuluhan Kamseltibcar Lantas Kepada Siswa Kejuruan
Pendidikan masyarakat di bidang lalu lintas (Dikmas Lantas) adalah merupakan salah satu dari peran Satuan lalu lintas sebagai upaya pencegahan di dalam menanggulangi masalah lalu lintas. Hal ini didukung oleh Aparat Polsek Kakuluk Mesak, yang di hari ke-2 Operasi Patuh Turangga 2016, memberikan penyuluhan tentang Kamseltibcar Lantas kepada siswa/i SMKN Kakuluk Mesak, selasa (17/5/16) pukul 11.00 wita. Kapolsek Kakuluk Mesak Iptu I Ketut Setiasa, SH, yang didampingi kanit Binmas, Kasi Humas dan satu orang anggota polwan, pada kesempatan tersebut memberikan penyuluhan tentang bagaimana berlalu lintas yang baik di jalan, mulai dari bagaimana cara berkendara yang aman, menghargai pejalan kaki dengan tidak melanggar rambu-rambu lalu lintas dan kebut-kebutan, kelengkapan surat-surat kendaraan, fungsi helm, bahayanya mengguna Handphone waktu mengemudikan kendaraan, menggunakan sabuk pengaman bagi pengendara roda 4, menyalakan lampu pada siang hari untuk kendaraan roda dua dan banyak lagi hal-hal yang berhubungan dengan berlalu lintas di jalan. Para guru dan juga siswa/i, merasa penyuluhan ini sangat bermanfaat yang nantinya akan di sosialisasikan kembali ke lingkup keluarga dan masyarakat tempat tinggal mereka. Lebih lanjut, Kapolsek mengatakan bahwa penyuluhan ini juga dalam rangka menekan kecelakaan lalu lintas yang terjadi di wilayah hukum Polsek Kakuluk Mesak. Kegiatan imbangan Operasi Patuh Turangga yang dilaksanakan Polsek jajaran,menindak lanjuti perintah Kapolres Belu AKBP DEWA PUTU GEDE ARTHA, SH,MH saat latihan pra operasi Patuh Turangga 2016 pada sabtu kemarin (14/5/16) bahwasanya Polsek jajaran wajib mendukung pelaksanaan operasi Patuh, agar masyarakat yang ada dipelosok desa dapat tertib berlalu lintas karena pada umumnya, masyarakat yang jauh dari kehadiran anggota Lantas, cenderung cuek dengan aturan berlalu lintas yang baik dan benar. index;; - Copy