Bersama Bupati,Kapolres Belu Sambut Kepulangan 14 Jamaah Haji Asal Kabupaten Belu

Bersama Bupati,Kapolres Belu Sambut Kepulangan 14 Jamaah Haji Asal Kabupaten Belu

Sebanyak 14 Jemaah Haji Kabupaten Belu yang baru saja menunaikan ibadah haji di Tanah Suci Mekah, telah tiba di Atambua.

Kedatangan rombongan jemaah Haji asal kabupaten Belu ini diterima secara resmi oleh Pemerintah Kabupaten Belu, di Masjid Hidayatullah Pasar Baru Atambua, jumat (05/08/2022).

Kedatangan rombongan jamaah Haji diterima Bupati Belu,dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH, FINASIM, Wakil Bupati Belu, Drs. Aloysius Haleserens, MM,Kapolres Belu,AKBP Yosep Krisbiyanto,S.I.K beserta Unsur Forkopimda Belu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Belu, Antonius Ngga Rua, S.Pd, Ketua MUI Kabupaten Belu, Kaliman Lamarobak dan Kabag Kesra Setda Belu, Fransiskus Hibur. 

Pada kesempatan tersebut,Bupati Belu mengatakan, para jemaah haji dan jemaah hajah yang hari ini sudah tiba kembali di Atambua dalam kondisi sehat.

"Selamat datang kembali di Atambua, kota kelahiran. Puji Tuhan dan bersyukur kepada Allah Subhanahu wa ta'alah, karena atas perkenaan-Nya seluruh proses ibadah haji, mulai dari pelepasan hingga tiba di tanah suci mekah," katanya.

" Hari ini saya bisa menerima kembali para haji dan hajah. Saya  sangat terharu, karena semuanya tiba kembali di Atambua dalam keadaan sehat. Sekarang sudah ada keluarga yang datang menjemput, karena disini rumah kita, dan semuanya bisa kembali dengan selamat. Kiranya, Pemerintah bersyukur dan berterima kasih kepada para jemaah haji yang sudah ikut mendoakan Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Belu dari tanah suci" ujar Bupati Belu.

Bupati Belu menambahkan, sebagai pemerintah, disamping menerima dengan resmi, ia berharap kiranya para jemaah haji yang baru saja melaksanakan rukun Islam yang kelima memperoleh predikat haji mabrur,  tetap meningkat kuantitas dan kualitasnya serta menjadi tauladan terbaik di lingkungan masing-masing. 

Selain itu, pembinaan akhlak dikomunitas anak-anak remaja mesjid dan majelis taklim semoga berjalan baik, untuk berkolabarasi membantu Pemerintah Kabupaten Belu, dalam mewujudkan masyarakat Belu yang sehat, berkarakter dan kompetitif.

"Rasa syukur Pemerintah dan rakyat Belu saat ini adalah salah satu bentuk apresiasi kita kepada seluruh haji dan hajah yang sudah menjalankan ibadah dan menjaga martabat Indonesia sebagai negara terbesar penduduk islam di dunia,  yang punya etika dan sopan santun, setara dengan internasional. Semoga semuanya bisa menjalankan ibadah-ibadah selanjutnya," tutup Bupati Belu.

Untuk diketahui, kedatangan jamaah haji dari Bandara A.A Bere Tallo menuju Masjid Hidayatullah dilakukan pengawalan oleh sat lantas Polres Belu.

Selain melakukan pengawalan, Polres Belu juga melaksanakan pengamanan terbuka dan tertutup di Masjid Hidayatullah guna menjamin situasi kondusif dan kelancaran arus lalu lintas sebelum,selama dan sesudah acara.