Serunya Bermain dan Belajar Bersama, Sat Lantas Polres Belu Kenalkan Rambu-rambu Lalu Lintas untuk Anak TKK Asisi Onoboi
Satuan Lalu Lintas Polres Belu, sabtu (23/3/2024) pagi sekitar pukul 09.00 wita, kedatangan anak anak Taman kanak-kanak (TK) Katolik Assisi Atambua beserta kepala sekolah dan guru pendamping.
Kedatangan Anak-anak TK dalam rangka pembelajaran dan pengenalan lingkungan tentang profesi Polisi, disambut hangat Kanit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Lantas IPDA Yoseph F.M Loo beserta dua anggota Sat Lantas.
Suasana yang sempat sedikit tegang, seketika dicairkan dengan tingkah anggota Sat Lantas, BRIPTU Metriana Nahak dan BRIPTU Inge Gambe yang penuh senyum dan ramah mengajak anak-anak bernyanyi bersama sambil bertepuk tangan.
Dalam kunjungannya, anak-anak TK Katolik Assisi dikenalkan dengan rambu-rambu lalu lintas dan manfaat penggunaan helm dalam berkendara.
Selain diajari rambu lalu lintas, siswa siswi saat sesi tanya jawab juga ditanya cita-citanya setelah besar nanti.
Saat di tanya apa cita-citanya, masing-masing anak-anak ada yang beringinan menjadi Polisi, Polwan, Tentara, Guru, Perawat, Bidan dan bahkan ada juga yang ingin menjadi Presiden RI.
Menambah keseruan dalam kegiatan tersebut adalah anak-anak diajak berkeliling kota dengan menggunakan mobil patroli Sat Lantas.
Semuanya larut dalam kegembiraan karena mereka mengaku senang bisa naik mobil Polisi dan selama di jalan,sesekali di ajak bernyanyi sambil tepuk tangan.
Kapolres Belu, AKBP Richo Nataldo Devallas Simanjuntak, S.I.K melalui Kasat Lantas, IPTU Marthen Luther Petterson, SH menuturkan,tujuan daripada kunjungan ini adalah mendekatkan anak-anak dengan Polisi sembari memperkenalkan rambu-rambu lalu lintas.
"Pengenalan keselamatan berlalu lintas dan budaya tertib berlalu lintas harus ditanamkan sejak dini kepada anak-anak sebab ke depan anak-anak akan tumbuh menjadi dewasa dan bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, baik untuk dirinya sendiri maupun untuk semua pengguna jalan" kata Kasat Lantas.
"Jadi tadi dengan alat peraga, Kita ajarin anak-anak tentang rambu-rambu lalu lintas yang sering ia lihat di jalan-jalan. Semula yang awalnya mereka takut tapi setelah bujuk dengan halus dan beri pengertian dengan cara keibuan, barulah mereka tidak takut dengan Polisi. Situasi akhirnya meriah dan anak-anak cukup menikmatinya" lanjut Kasat Lantas.