Cipta Kondisi di Hari Raya Waisak, Peleton Kerangka Polres Belu Insentifkan Patroli Dialogis

Cipta Kondisi di Hari Raya Waisak, Peleton Kerangka Polres Belu Insentifkan Patroli Dialogis

Sebagai kegiatan rutin mencegah terjadinya suatu tindak kejahatan sekaligus upaya memberikan rasa aman kepada masyarakat di hari raya Waisak, anggota Polres Belu melalui peleton kerangkanya, melaksanakan patroli dialogis, rabu (26/5/2021).

Sebelum melaksanakan patroli, anggota peleton kerangka IV melaksanakan apel pengecekan yang dipimpin KBO Intelkam, IPTU Greg Settu dan didampingi KBO Reskrim, IPDA Agus Hariyono, SH.

Usai apel pukul 08.30 wita, sebanyak 32 personil kepolisian yang merupakan gabungan dari Bag dan Satuan Fungsi, melaksanakan patroli dengan menyisir wilayah pasar lama, pasar baru dan Wihara Metta Prajna Dharma Atambua

Di tempat ibadah umat Budha tersebut, personel tidak menemukan kegiatan peribadahan, hanya ditemui Ketua Wihara, Hendro Sulaiman dan sejumlah pengurus Wihara, yang sedang menjaga tempat tersebut.

Pada kesempatan tersebut, KBO Intelkam dan KBO Reskrim selaku Perwira Pengendali, memberikan himbauan ke pengurus WIhara untuk tetap waspada dan segera memberikan informasi ke kepolisian bilamana mengalami ancaman atau gangguan kamtibmas.

"Kalau ada yang berniat macam-macam atau di sekitarnya ada gangguan kamtibmas seperti perkelahian atau ada yang membuat keributan, tolong segera lapor ke Kita biar dengan cepat dittindak lanjuti”imbau KBO Intelkam.

"Dan harapan Kami juga, pihak Wihara dan juga masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan seperti pakai masker, cuci tangan dan tidak menggelar kegiatan mengumpulkan orang banyak. Ini penting agar kita tidak tertular dengan covid-19"pinta KBO Intelkam.