Aparat Polsek Kakuluk Mesak, Jumat (29/1/16) mengamankan seorang pelaku berinisial CT (35 thn), yang telah membawa kabur sepeda motor Vega warna putih milik Martinho Dos Santos (32 thn),warga Desa Jenili,Kec.Kakuluk Mesak,Kab.Belu.
Berdasarkan laporan yang diterima korban, saat itu Jumat (29/1/16),sekitar pukul 16.30 wita, korban sedang berbelanja di Toko Karunia Atapupu dan memarkir sepeda motor Vega miliknya didepan toko. Saat korban keluar dari toko, korban terkejut karena sepeda motor miliknya dengan No.pol DH 4864 EL sudah tidak ada. Korban lantas menanyakan temannya yang kebetulan ada didepan toko dan mereka memberitahukan bahwa seorang pemuda yang keluar dari toko telah membawa kabur motor miliknya.
Singkat cerita, korban langsung mengadukan peristiwa ini ke Pos Kp3 laut yang hanya berjarak kurang lebih 10 meter dari toko Karunia. Anggota piket KP3 bersama korban langsung menggali informasi dan meneruskan laporan ini ke Polsek Kakuluk Mesak.
Berdasarkan informasi yang didapat dari keluarga pelaku yang ada di Atapupu mengatakan bahwa pelaku menuju Atambua untuk membeli tiket tujuan Surabaya.
Korban tidak patah semangat, ia lalu mengejar Pelaku hingga ke Atambua namun tidak mendapatkan hasil. Akhirnya korban kembali ke Polsek Kakuluk Mesak.
"Setelah Kita lakukan pengembangan, Kita memperoleh informasi bahwa yang bersangkutan (pelaku) punya keluarga di Haliwen dan Kita langsung tarik kesimpulan si pelaku pasti menuju kesana dan Kami akhirnya langsung bergerak kesana. Pengejaran Kami membuahkan hasil, pelaku Kami tangkap di rumah Saudaranya didekat jembatan pemancar Wehor"terang Kapolsek Kakuluk Mesak Iptu Nyoman Gede Arya,SIK
"Pelaku dan barang bukti langsung Kita amankan saat itu juga dan sekarang masih dalam proses pemeriksaan lebih lanjut di Polsek. Pelaku ternyata dari Maliana-Timor Leste dan masuk ke Indonesia melalui jalan tikus karena yang bersagkutan tidak memiliki dokumen resmi" jelas Kapolsek.
Saat diambil keterangan awal oleh anggota Polsek Kakuluk Mesak, pelaku CT berdalih bahwa dirinya tidak bermaksud mencuri hanya karena sepeda motor miliknya dan milik korban hampir sama/mirip.
"Saya tidak niat mencuri pak.waktu saya kasi masuk kunci kontak, dia pas jadi saya langsung jalan menuju Atambua dan tidak pikir lai padahal bukan motor Saya dan juga kebetulan motor kami sama-sama merk Vega cuma Saya punya warna hitam" kata CT.
Pelaku kini ditahan di Mapolsek Kakuluk Mesak dan 2 unit sepeda motor milik korban dan pelaku masih diamankan oleh aparat Polsek guna penyelidikan lebih lanjut.