Video, Patroli Sepeda Kapolres Belu Kembali Hadir Ciptakan Kamtibmas di Tengah Pilkada dan Pandemi Covid-19
Kepala Kepolisian Resor Belu, AKBP Khairul Saleh, S.H.,S.I.K.,M.Si, bersama pejabat utama dan Brigadir, kembali menggelar patroli bersepeda, rabu (18/11/2020).
Berangkat dari Mako sekitar pukul 08.00 WITA, Kapolres Belu dan rombongan bergerak menyisir wilayah pasar lama,fatubenao dan menyisir beberapa desa yang di kecamatan Tasifeto Timur di antaranya wilayah desa Manleten, Fatubaa dan desa Tialai.
Keluar dari wilayah Tialai, Kapolres Belu dan rombongan terus bergerak menuju wilayah jalur dua Nenuk, batas kota Atambua.
Balik dari batas kota, Kapolres Belu dan rombongan menyempatkan diri meninjau polsubsektor Nenuk dan bersilaturahmi ke Markas Koramil 1605-01 Kota Atambua.
Selepas silaturahmi, Kapolres Belu dan rombongan kembali mengayuh sepeda menuju kota dan menyisir wilayah pasar baru serta obyek vital dalam kota.
Sama seperti sebelumnya, Kapolres Belu, AKBP Khairul Saleh mengatakan, selain menjaga kebugaran tubuh, patroli sepeda ini bertujuan meningkatkan kehadiran polisi berseragam di tengah-tengah masyarakat, sembari pesan kamtibmas.
Patroli ini juga lanjut Kapolres Belu, sebagai bagian dari operasi yustisi dalam membangun kesadaran masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan serta menekan resiko penyebaran Covid-19 di wilayah kota Atambua khususnya, di tengah pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020.
”Tentunya kegiatan patroli seperti ini Kita lakukan setiap hari baik pagi, siang dan malam. Khusus bersepeda, Saya jadwalkan setiap rabu pagi. Selain menjaga kebugaran tubuh, Kita juga dapat leluasa langsung menyapa warga yang ditemui di jalan sehingga menjadikan Polri lebih dekat dengan masyarakat,”kata Kapolres Belu.
"Kita juga lebih detail mengawasi, dan mengontrol setiap lingkungan masyarakat yang dilewati. Tadi juga Kita ajak masyarakat supaya kemana-mana mesti pakai masker, jaga jarak, mencuci tangan dan jauhi kerumunan. Kalau ini ditaati maka perhelatan pesta demokrasi di Belu akan aman dari covid-19"pungkas Kapolres Belu.
Sejumlah pejabat utama dan Brigadir yang mendampingi Kapolres Belu pagi tadi antara lain Kabag Ops, AKP I Nengah Sutawinaya, SH,Kasat Narkoba, IPTU Hadi Syamsul Bahri, SH, KBO Samapta, IPDA Asep Ruspendi, Kasi Propam, IPDA Taufan Ardiansyah, SH, Pama Polres Belu serta anggota Humas dan Patko Samapta.