Uji Disiplin Sekaligus Cegah Praktik Judi Online,Seksi Propam Polres Belu Cek Sikap Tampang Hingga Ponsel Anggota

Uji Disiplin Sekaligus Cegah Praktik Judi Online,Seksi Propam Polres Belu Cek Sikap Tampang Hingga Ponsel Anggota

Sebagai langkah menguji kedisiplinan anggota Polri, Seksi Propam Polres Belu kembali menggelar kegiatan penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiplin) dengan melakukan pemeriksaan sikap tampang anggota Polres Belu, kamis (11/07/2024).

Usai pelaksanaan apel jam pimpinan pagi tadi pukul 08.30 wita, Kasi Propam IPDA Filomeno Soares, SH didampingi anggota, melakukan pemeriksaan kerapian anggota meliputi rambut dan jenggot.

Pemeriksaan yang diawasi langsung sejumlah Pejabat Utama Polres, juga menyangkut atribut Polri, surat-surat seperti KTP, SIM, STNK serta Kartu tanda anggota (KTA).

Sesuai pantauan Humas pagi tadi, masih ditemukan sejumlah anggota yang melanggar disiplin Polri, baik sikap tampang maupun penggunaan atribut Polri.

Kepada Humas, Kapolres Belu, AKBP Richo Nataldo Devallas Simanjuntak, S.I.K melalui Kasi Propam, IPDA Soares mengungkapkan, sebagai anggota Polri yang setiap saat bersentuhan dengan masyarakat, dituntut untuk selalu menjaga penampilan, mengantongi identitas diri dan juga Surat-surat yang dibutuhkan dalam berkendara.

Kedisiplinan yang ditunjukkan oleh aparat itu sendiri tambah Kasi Propam, agar tidak memunculkan citra negatif di hati masyarakat dimana Polisi selaku pemelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Kita ingin disiplin dimulai dari dalam. Oleh karena itu secara mendadak kami gelar ops Gaktiplin. Kita tidak ingin, anggota turun ke masyarakat, pakaiannya pucat, kusut, berewokan dan rambut tidak benar. Kalau Kita menjaga penampilan, orang yang melihat juga akan senang” kata Kasi Propam.

“Sesuai pemeriksaan yang kami lakukan, ada beberapa anggota yang rambutnya tidak sesuai aturan dan gondrong, langsung diperintahkan segera mencukur. Kalau sudah laksanakan, laporkan hasilnya di Kasi Propam. Danpemeriksaan seperti ini kita lakukan secara continue, tidak saja di Polres tapi juga di Polsek agar semua personel lebih mentaati aturan"tambahnya.

Selain menguji kedisplinan anggota, Kasi Propam bersama sejumlah pejabat utama dan anggota Propam, mengecek ponsel (handphone) mlik anggota.

Pengecekan tersebut kata Kasi Propam sebagi tindak lanjut dari maraknya penggunaan aplikasi Judi Online di ponsel sebagai ajang pertaruhan dan perjudian.

"Mencermati maraknya judi online ditambah kejadian-kejadian yang merenggut nyawa dan viral di masyarakat akibat judi online maka kami dari Propam secara mendadak memeriksa seluruh ponsel milik anggota. Tidak sekedar mengecek aplikasi, kita juga cek riwayat pencarian, riwayat download di play store, jangan sampai ada yang pernah mendownload dan sengaja dihapus supaya tidak terlacak"ungkap Kasi Propam.

'Dan dalam pemeriksaan tadi, tidak saja anggota Brigadir tapi para Perwira juga kita periksa ponselnya. Sementara tidak ditemukan anggota yang melakukan transaksi judol begitupun dengan pinjol. Ini tidak hanya berhenti disini, tapi kita akan lakukan secara berkala, tidak saja di Polres tapi juga di polsek jajaran"pungkas mantan Kasi Humas Polres Belu ini.