Menyambut hari Bhayangkara ke 73, 1 Juli 2019, Polsek Raimanuk melaksanakan bakti religi dengan turun bersih-bersih di Gereja GMIT Manoinhau dan bergotong royong membangun rumah Pastoral, (25/6/19).
Kepada Humas, Kapolsek Raimanuk, IPTU Daniel Taek mengungkapkan, bakti religi yang dimulai pukul 09.00 WITA usai apel pagi, dilaksanakan pada waktu yang bersamaan dimana anggota sebelum berangkat, telah diatur dengan lokasi kerjanya supaya masing-masing anggota mempunyai tanggung jawab ditempat yang di telah ditentukan.
"Separuh anggota Polsek langsung turun ke dua lokasi tersebut. Ada yang korvei di kompleks Gereja GMIT Manoinhau dan anggota yang lain, membantu masyarakat menggali fondasi dan memindahkan galian yang nantinya dibangun rumah pastoral. Pembangunannya persis di samping Paroki St Arnoldus Yansen Labur"kata Kapolsek.
"Dan (bakti religi) ini Kita kerjakan dengan tulus ikhlas, selain karena menyambut hari jadinya Polri namun disisi lain Kita membangun kemitraan dengan masyarakat sesuai dengan tema kali ini, dengan semangat promoter, Pengabdian Polri untuk masyarakat, bangsa dan negara"tutup Kapolsek.