Lepas Jemaah Haji Asal Belu Tahun 2024, Wakapolres , KOMPOL I Putu Surawan Doakan Semoga Sehat Selalu dan Menjadi Haji Mabrur

Lepas Jemaah Haji Asal Belu Tahun 2024, Wakapolres , KOMPOL I Putu Surawan Doakan Semoga Sehat Selalu dan Menjadi Haji Mabrur

Wakapolres Belu, KOMPOL I Putu Surawan, S.IP turut melepas Jemaah Calon Haji asal Kabupaten Belu tahun 1445 H/2024 M, jumat 31 mei 2024.

Sebanyak 41 Jemaah Calon Haji asal Kabupaten Belu tahun ini, pagi tadi secara resmi dilepas oleh Bupati Belu dr. Agustinus Taolin, SpPD-KGEH, FINAS, di Masjid Agung Al Mujahiddin Atambua.

Acara pelepasan jemaah Haji juga dihadiri jajaran Forkopimda Kabupaten Belu, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Belu, Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Belu, dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Belu. 

Bupati Belu dalam sambutannya menyampaikan Pemerintah Kabupaten Belu sangat mendukung sepenuhnya calon Jemaah Haji untuk menunaikan ibadah haji di tanah suci Mekkah.

"Hari ini kita lepas jemaah haji dari Kabupaten Belu untuk menunaikan ibadah haji di tanah suci. Pada kesempatan ini, Kami Pemerintah juga memberi sedikit bantuan berupa uang senilai Rp.30 juta untuk memperlancar perjalanan calon jemaah haji ke tanah suci. Kemudian sampai kembali ke tanah air sebagai Haji yang Mabrur dan Mabruroh"tutur Bupati Belu.

Masih dalam sambutannya, Bupati Belu meminta kepada para jemaah Haji untuk selalu menjaga kesehatan, mempersiapkan fisik dengan prima dan menjaga semangat kebersamaan dan ikhlas menerima kondisi.

"Sebagai seorang dokter, saya juga harus mengingatkannya. Kita mendoakan supaya jemaah haji ini selalu jaga kesehatan semoga diberikan keberkahan serta kelancaran"pesan Bupati Belu.

"Saya juga berpesa bapak ibu para jamaah haji harus mentaati dan menghormati aturan yang berlaku serta tetap menjaga nama baik bangsa Indonesia"tambah Bupati Belu,

Terkait keberangkatan para calon Jamaah Haji ini, Wakapolres Belu yang hadir mewakili Kapolres Belu, AKBP Richo Nataldo Devallas Simanjuntak, S.I.K berharap para jamaah haji untuk mempersiapkan fisik dengan baik, selalu menjaga kesehatan serta kekompakan selama menunaikan ibadah Haji di tanah Mekkah, Arab Saudi.

“Saya harap bapak ibu calon jamaah Haji untuk mempersiapkan fisik secara baik, dan yang terutama menjaga kesehatan karena dengan iklim yang jauh berbeda dengan Belu tentunya harus cepat beradaptasi"pesan Wakapolres Belu.

"Semoga dalam perjalanan hingga pulang nanti dan selama menjalankan rukun-rukun Haji, Bapak ibu calon jamaah Haji selalu dalam lindungan Tuhan karena tentu yang Kita harapkan semua dalam keadaan sehat dan pulang menjadi haji yang mabrur”pungkas mantan Wakapolres Sikka ini.