Kunjungi Pos Perbatasan Turiskain, Kapolres Belu Minta Anggota TNI Polri Jaga Soliditas dan Sinergitas di Tapal batas RI-RDTL

Kunjungi Pos Perbatasan Turiskain, Kapolres Belu Minta Anggota TNI Polri Jaga Soliditas dan Sinergitas di Tapal batas RI-RDTL

Usai melakukan kunjungan kerja di Polsek Lasiolat, Kapolres Belu, AKBP I Gede Eka Putra Astawa, S.H.,S.I.K melanjutkan kunjungan kerjanya dengan mendatangi Pos Pam Turiskain Sektor Raihat, selasa (13/01/2026).

Kedatangan Kapolres Belu dan rombongan sekitar pukul 10.00 wita, disambut hangat Kapolsek Raihat dan anggota, Kapolsubsektor Asumanu serta Kapospam Turiskain dan anggota.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Belu mengecek bangunan Pos Pam dan rumah dinas Kapospam Turiskain serta asrama dinas yang dihuni anggota.

Kapolres Belu juga memberikan sejumlah arahan kepada personel Polsek Raihat dan Pospam Turiskain yang pada intinya mengimbau seluruh anggota Polri untuk selalu sigap dan merespon cepat dalam menerima serta menindaklanjuti setiap laporan atau pengaduan dari masyarakat.

Usai memberikan arahan tentang pelaksanaan tugas, Kapolres Belu menyempatkan waktu berkunjung ke Pos Turiscain Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad yang bersebelahan langsung dengan Pos Pam Turiskain.

Kedatangan Kapolres Belu dan rombongan disambut hangat Danpos TNI, Serma Edi Santoso.dan sejumlah anggota.

Dalam suasana penuh akrab, Kapolres Belu mengucapkan terima kasih kepada anggota Polri-TNI atas kerjasama dan kekompakkan mereka selama ini yang dinilai cukup baik dalam mengamankan perbatasan RI-RDTL.

Untuk itu, dirinya berharap anggota Polri dan TNI yang bertugas di wilayah Turiskain untuk tetap menjaga soliditas dan sinergitas, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Turiskain yang nota bene berbatasan langsung dengan negara Timor Leste.

"Pesan Saya, rekan-rekan sebagai penjaga garis perbatasan ini, harus betul-betul menjalankan tugasnya dengan baik sesuai dengan SOP masing-masing karena kepercayaan negara dipertaruhkan ke kita untuk menjaga perbatasan ini dengan sebaik-baiknya"pesan Kapolres Belu.

"Saya berharap komunikasi dan koordinasi yang baik selalu dilakukan sehingga tidak timbul masalah sekecil apapun. Setiap ada persoalan agar dikoordinasikan dengan baik. Jangan kemudian membiarkan dan menyepelekan karena seringkali kita jatuh dimasalah yang kecil"tambahnya.

Dalam kunjungan kerja kali ini, Kapolres Belu didampingi didampingi Kabag Ren, Kasat Samapta, Kasat Lantas, Kasi Propam, Kanit Turjawali Lantas serta anggota Humas.