Kumpulkan Ratusan Masyarakat Binaanya, Bhabinkamtibmas Naitimu Polres Belu Imbau Warga Waspadai Pelaku TPPO, Simak Videonya
Menindak lanjuti perintah Kapolda NTT, Irjen Pol.Drs.Johni Asadoma, M.Hum, Kapolres Belu, AKBP Richo Nataldo Devallas Simanjuntak, S.I.K memerintahkan jajarannya melakukan tindakan preemtif, preventif dan penegakan hukum dalam mencegah sekaligus mengungkap kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO).
Perintah dari orang nomor satu di Polres Belu ini langsung direspon cepat oleh Polsek jajaran yang dalam tiga hari terakhir ini turun memberikan imbauan ke masyarakat sekaligus menyebarkan brosur tentang langkah pencegahan tindak pidana perdagangan orang (TPPO).
Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas Naitimu Polres Belu, BRIPKA Anwar Chodry, SH yang baru-baru ini memberikan imbauan kamtibmas kepada ratusan warga binaannya di desa Naitimu, kecamatan Tasifeto Barat, kabupaten Belu.
Dari tayangan video dibawah ini, Bhabinkamtibmas, BRIPKA Anwar biasa disapa menyampaikan imbauan dari Kapolres Belu terkait Tindak Pidana perdagangan orang yang jarang diketahui oleh masyarakat.
Dalam imbauan kamtibmas yang disampaikan anggota Bhabinkamtibmas kepada masyarakat, Kapolres Belu mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dan waspada sehingga tidak menjadi korban tindak pidana perdagangan orang, terutama melalui perekrutan pekerja migran.
Kapolres Belu dalam pesan kamtibmas juga mengatakan, Penjahat Tindak Pidana Perdagangan Orang, terus Bergentayangan Mencari Mangsa yang tidak hanya menyasar orang-orang yang berpendidikan rendah, namun juga sudah menyasar orang-orang yang memiliki skill dan berpendidikan tinggi.
"Kami dari kepolisian atas nama bapak Kapolres Belu, mengimbau bapak mama, adik-adik supaya waspada dan jangan tergoda bujuk rayu dari penjahat TPPO yang mendatangi rumah-rumah warga dengan janji-janji manis atau memberikan sejumlah uang. Kalau ada yang seperti itu segera lapor kepada kami Polsek Tasifeto Barat atau langsung ke Polres Belu"imbau Bhabin Polsek Tasifeto Barat ini.
"Hati-hati, penjahat tindak pidana perdagangan orang bergentayangan mencari mangsa. Sudah banyak warga kita mati di luar negeri. dan bila ada bapak/mama punya anak atau keluarga meninggal diluar negeri, segera lapor Polisi"lanjut Bhabin, BRIPKA Anwar.