Salurkan Hoby Sekaligus Pupuk Sinergitas, Kapolres Belu Meriahkan Trabas dan Baksos Samodok Adrenaline Warrior

Salurkan Hoby Sekaligus Pupuk Sinergitas, Kapolres Belu Meriahkan Trabas dan Baksos Samodok Adrenaline Warrior

Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun ke 44 Batalyon Infanteri Raider Khusus 744/SYB, Kapolres Belu, AKBP Yosep Krisbiyanto, S.I.K turut serta dalam kegiatan Trabas yang bertajuk Trabas dan Bhakti Sosial Samodok Adrenaline Warrior #3 , sabtu (19/2/2022).

Mengambil titik star Mako Raidersus 744/SYB, di Tobir, desa Manleten kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Kapolres Belu menggeber sepeda motor melibas semua lintasan yang sudah ditentukan pantita acara.

Dari pantauan Humas di lapangan, Kapolres Belu yang diketahui hoby dan rutin ngetrail ini, bersama-sama ratusan peserta lainnya menyusuri berbagai trek mulai dari jalan berlumpur, bebatuan hingga harus melibas sungai-sungai kecil.

Tak hanya disuguhi berbagai trek menantang, Kapolres Belu yang mengenakan jersey balap biru merah bernomor 16 sesuai dengan tanggal lahirnya ini, juga menikmati indahnya pemandangan alam yang ada di desa Manleten, kecamatan Tasifeto Timur.

Usai masuk finish, kegiatan ini ditutup dengan acara ramah tamah dan bakti sosial untuk masyarakat kurang mampu serta penyerahan plakat untuk peserta trabas Samodok Adrenaline Warrior #3.

Kegiatan Trabas dan Baksos yang dimulai pukul 10.00 wita ini, juga diikuti Dandim 1605 Belu, Danyon RK 744/ SYB, Dansatgas Pamtas RI - RDTL Yon 743/PSY, Kepala Kejaksaan Negeri Atambua, Pejabat utama TNI Polri, sejumlah karyawan BUMN dan swasta serta pengusaha yang tergabung dalam club motor asal kabupaten Belu, Malaka, TTU, TTS dan Kupang.

Kapolres Belu, AKBP Yosep Krisbiyanto saat ditemui awak media mengatakan, selain menyalurkan hoby dan hasrat para komunitas trabas, keikut sertaan Polres Belu dalam kegiatan tersebut bertujuan memupuk sinergitas dan kekompakan TNI Polri bersama seluruh stake holder yang ada di kabupaten Belu.

"Kegiatan trabas sekaligus baksos ini merupakan ajang silaturahmi antar instansi dan seluruh stakeholder yang ada, khususnya para komunitas pecinta trail. Bulan kemarin kita barengan laksanakan patroli batas dan hari ini trabas yang digelar bertepatan dengan HUT ke 744 Yonif RK 744/SYB. Kebersamaan dan kekompakan seperti ini tentu akan terus kita pupuk, kita jaga sehingga di momen-momen lain nantinya kita terus bersinergi mengawal apa yang menjadi kebijakan pemerintah maupun soal harkamtibmas untuk menjadikan Belu yang kondusif dan lebih baik lagi"kata Kapolres Belu.

"Dan yang tidak kalah penting juga, kegiatan ini dirangkai dengan bakti sosial, memberikan bantuan sembako kepada masyarakat sekitar dengan harapan sedikit membantu di tengah pandemi covid -19 yang belum mereda hingga saat ini"pungkas Kapolres Belu.