Jumat Curhat, Kapolsek Tasifeto Timur Dengar Masukan Warga Bauho Sekaligus Sampaikan Pesan Kamtibmas Ini
Guna semakin mendekatkan diri sekaligus mendengar langsung suara warga di wilayah hukumnya, Kapolsek Tasifeto Timur, IPDA Mahrim, SH menggelar dialog bersama masyarakat dusun Boe, desa Bauho, Kecamatan Tasifeto Timur, kabupaten Belu, jumat (6/01/2023).
Dialog bertajuk Jumat Curhat ini, turut dihadiri Para Kanit Polsek Tasifeto Timur, Anggota Babinkamtimbas Desa Bauho, tokoh Masyarakat, tokoh pemuda serta masyarakat dusun Boe, Desa Bauho.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Tasifeto Timur memberikan beragam penyuluhan tentang keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kita tidak bosan-bosannya ajak bapak ibu supaya bantu Polisi ciptakan kamtibmas, yah dengan cara tidak melakukan perbuatan melanggar hukum seperti berjudi, mabuk-mabukkan dan membuat keonaran di kampung inif”imbau Kapolsek.
“Kalau ada kejadian atau tindak pidana, tolong segera lapor ke Saya melalui nomor hp Saya +62 812-3812-9178. Supaya setiap persoalan dengan cepat Kita tindak lanjuti sehingga tidak menjadi panjang dan besar”pungkas Kapolsek.
Terkait dengan cuaca ekstem saat ini, mantan Kasi Propam Polres Belu ini mengimbau warga untuk selalu waspada akan banjir, longsor maupun pohon tumbang.
Menurutnya, bencana alam yang kini marak terjadi di berbagai wilayah adalah contoh yang harus disikapi masyarakat dengan ekstra waspada menghadapi cuaca akhir-akhir ini.
“Seperti yang Kita tahu, beberapa hari terakhir ini curah hujan dimana-mana begitu meningkat. Dimana-mana kita mendengar atau melihat di berita, banyak daerah terjadi banjir, longsor dan pohon tumbang. Saya minta bapak ibu, kalau lagi hujan angin sebaiknya mengurungkan niat untuk bepergian kecuali ada urusan yang tidak bisa ditunda" imbau Kapolsek Tasifeto Timur.
“Kemudian juga, kalau sampai ada banjir, sebaiknya segera evakuasi ke tempat yang aman sebelum kita jadi korban. Sebelum terjadi, masyarakat harus lebih waspada dan tidak anggap enteng dengan situasi yang ada”pungkas Kapolsek Tasifeto Timur.
Dalam kegiatan jumat curhat kali ini, masyarakat juga menyampaikan beberpa hal terkait situasi kamtibmas serta antisipasi kejahatan maupun permasalahan sering terjadi di saat memasuki musim tanam dimana masyarakat sering terjadi konflik perebutan lahan atau tanah.
Menanggapi keluhan masyarakat tersebut, Kapolsek menyampaikan akan meningkatkan patroli pada daerah dan jam jam yang di anggap rawan serta memberi tindakan tegas dan terukur bagi pelaku yang mengganggu Kamtibmas.
Pihkanya juga akan mengendepankan bhabinkamtibmas dalam kegiatan di desa sehingga dapat mencegah sekaligus meminimalisir terjadi konflik perebutan lahan..