Gelar Seminar dan KKR, Bentuk Syukur Polres Belu Atas Pemilu 2024 yang Aman dan Damai

Gelar Seminar dan KKR, Bentuk Syukur Polres Belu Atas Pemilu 2024 yang Aman dan Damai

Kepolsian Resor Belu menggelar Seminar dan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) di Bahagia Ballroom, Tulamalae, Kecamatan Atambua Barat, Kabupaten Belu, selasa (27/02/2024).

Kegiatan seminar yang mengusung tema "Circumcision in spirit" ini dihadiri Kapolres Belu, AKBP Richo Nataldo Devallas Simanjuntak, S.I.K, Ketua Bhayangkari Cabang Belu, Ny.Vonny Richo Simanjuntak, pembicara, Daniel Raj Kaliappen Palanisamy asal malaysia serta Kasi Binmas Kristen Kemenag Belu, Nikson Yohanis Aluman, S.Pd.

Hadir juga pagi tadi pukul 09.00 wita antara lain Danramil 1605-01/Kota Atambua, Mayor Inf Yermias Yonathan Ndoluanak, sejumlah Pejabat Utama Polres Belu, Ketua Majelis Klasis Belu serta Jemaat Gereja Polycarpus Kab. Belu, para perwira staf serta ratusan Brigadir dan ASN Polri Polres Belu.

Kapolres Belu pada kesempatan tersebut mengatakan, tujuan dilaksanakannya seminar dan KKR ini adalah untuk membangun kerohanian sekaligus sebagai bentuk syukur atas terselenggarannya pemilu 2024 yang aman dan damai.

"Kegiatan ini (seminar) untuk menguatkan iman kita dimana Ibarat handphone itu harus terus dicas. Kalau kita tidak cas maka nanti kita akan lemah dengan sendirinya. Dan kita patut bersyukur pemilu telah kita lewati dengan baik dan di seluruh daratan Polda NTT, kita termasuk salah satu Polres Belu yang tidak melaksanakan Pemilihan Suara Ulang dan tidak ada permasalahan"tutur Kapolres Belu.

"Saya sebagai Kapolres meyakini ini semua bukan saja kerja keras kita semua tapi semua karena campur tangan Tuhan. Sekali lagi Saya harap seminar ini diikuti dengan baik, bisa dinikmati dan diambil manfaatnya supaya kehidupan kita menjadi lebih baik. Dengan kehadiran, pastor Daniel Raj hari ini, akan memulihkan kita semua di daerah ini untuk saling mengasihi dan saling melayani satu dengan yang lain"tambah Kapolres Belu.

Sementara  Kasi Binmas Kristen Kemenag Belu dalam sambutannya mewakili Pemerintah daerah Belu, menyambut baik kegiatan yang digagas Kapolres Belu bersama Gereja-gereja Kristen yang ada di kabupaten Belu.

"Kami menyambut baik atas ide dan gagasan yang sangat bermanfaat dari bapak kapolres dan beberapa gereja, Kami sangat berharap untuk semestinya kegaitan seperti ini lahir dari gagasan dan ide-ide para pemimpin agama kita, karena itu maka apa yang sudah dilakukan hari ini oleh bapak Kapolres beserta jajarannya, menjadi jalan bagi kita untuk kedepan perliu kita duduk bersama, menggagas kegiatan-kegiatan kebersamaan seperti ini"tutur Kasi Binmas Kristen.

Lebih lanjut, Kasi Binmas Kristen Kemenag Belu mengimbau seluruh umat untuk tetap menjaga situasi dan tidak mudah terprovokasi dalam mengawal rangkaian perhitungan suara di KPU nantinya.

"Kita patut bersyukur Pemilu di Belu ini berjalan dengan aman dan damai. Pesan kami, mari kita semua menjaga dan tetap mengimbau kepada sesama umat untuk menjaga situasi yang aman sampai dengan selesainya pleno KPU"ajak Kasi Binmas Kristen.

"Siapapun yang terpilih itulah piliihan Tuhan kita harus terima karena mereka menjadi pemimpin merupakan utusan Tuhan untuk memimpin negara ini. Karena setiap kompetisi pasti ada yang berhasil dan gagal tapi yakinlah kegagalan merupakan keberhasilan yang tertunda. Selepas ini kita akan ikuti seminar dan kami bersyukur yang hadir saat ini banyak sekali,mudah-mudahan KKR sebentar sore lebih banyak lagi"pungkas Kasi Binmas Kristen.