Patroli Ke Sekolah, Cara Unit Turjawali Polres Belu Ciptakan Situasi Aman Pelaksanaan UN

Patroli Ke Sekolah, Cara Unit Turjawali Polres Belu Ciptakan Situasi Aman Pelaksanaan UN
Tribratanewsbelu.com-Polda NTT, Kanit Turjawali Sat Sabhara Polres Belu, Bripka Erwin Pah bersama anggotanya, selama 3 hari terakhir, melaksanakan patroli di sekolah-sekolah yang sedang menggelar Ujian Nasional. Patroli tersebut kata Kanit kepada humas, rabu (5/4/17), guna memantau situasi saat Ujian dan juga bubaran ujian untuk mengantisipasi pelajar tidak berkumpul atau nongkrong. “Patroli ini guna memastikan tidak ada gangguan dari luar saat Ujian. Selain itu Kita juga himbau pelajar yang sudah selesai ujian agar langsung pulang. Tidak usah ngumpul atau nongkrong di jalan karena dampak negatifnya pasti ada"lanjut Kanit. Selain melaksanakan patroli di sekolah-sekolah, anggota Sabhara juga melaksanakan patroli ditempat-tempat perbelanjaan, kantor-kantor, tempat ibadah, sebagai langkah untuk mencegah dan meminimalisir gangguan kamtibmas. Di pasar baru misalnya, anggota Turjawali Sabhara membantu anggota Polsubsektor Kota, mengatur arus lalu lintas. “pasar baru Atambua setiap harinya selalu hari dan macet. Saat Kita patroli di wilayah tersebut, kita dapatkan sejumlah kendaraan yang parkir tidak pada tempatnya ditambah yang melawan arus sehingga kemacetan tidak terelakkan” kata Kanit. Penulis : Humas Polres Belu Publish : Eja Manto