Jelang Perayaan Natal dan Tahun Baru, Anggota Polsek Tasifeto Timur Kerja Bakti di Gereja St.Paulus Wedomu
Menjelang perayaan Natal dan penghujung tahun 2022, Personil Polsek Tasifeto Timur mengadakan kerja bakti di Gereja St.Paulus Wedomu, jumat (16/12/2022).
Usai pelaksanaan apel pagi pukul 08.00 wita, personil Polsek Tasifeto Timur dipimpin Kasium, AIPDA Alo Taolin, berbaur dengan umat katolik setempat, membersihkan lingkungan Gereja mulai dari halaman depan, samping maupun belakang.
Rumput-rumput yang tinggi langsung dicabut, sampah-sampah yang berserakan memenuhi halaman, dipungut lalu di buang ditempat sampah dan ada juga yang langsung dibakar.
Kapolres Belu, AKBP Yosep Krisbiyanto, S.I.K melalui Kapolsek Tasifeto Timur, IPDA Mahrim, SH mengungkapkan, bakti sosial ini bertujuan menciptakan rasa kebersamaan antara Polri dan masyarakat serta kepedulian kepada umat kristiani yang akan melaksanakan perayaan Natal dan Tahun Baru.
“Baksos yang kita laksanakan ini sebagai wujud silaturahmi kita sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Tasifeto Timur. Karena prinsip Kita, Polri adalah bagian dari masyarakat dan sebaliknya masyarakat adalah bagian dari Polri” ungkak Kapolsek Tasifeto Timur.
"Dan bersih-bersih yang kami lakukan ini sebagai persiapan menjelang perayaan Natal dan tahun baru. Kalau lingkungan sudah bersih, tentu umat yang datang beribadah bisa lebih merasa nyaman dan tercipta ketenangan dalam beribadah"tambah mantan Kasi Propam Polres Belu ini.