Idul Adha Tiba, Sat Intelkam Polres Belu Pantau Stabilitas Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Rakyat, Ini Hasilnya!

Idul Adha Tiba, Sat Intelkam Polres Belu Pantau Stabilitas Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Rakyat, Ini Hasilnya!
Menjelang hari raya Idul Adha 1440 H yang jatuh pada tanggal 11 Agustus 2019 mendatang , Kepolisian Resor Belu melalui satuan Intelkam, memantau perkembangan harga kebutuhan pokok di Pasar rakyat Atambua, Kel. Beirafu, Kec. Atambua Barat, Kab. Belu, rabu (31/7/19). Dari laporan yang diterima Humas, anggota Sat Intelkam yang dipimpin Kanit II Intelkam, AIPDA Ayub Sapan, mengecek harga dari sejumlah bahan kebutuhan pokok seperti beras, bawang, cabai, gula, minyak goreng, daging, sayur mayur dan juga Ikan. Kapolres Belu, AKBP Christian Tobing, S.I.K.,M.Si melalui Kasat Intelkam AKP Didid Wahyu Agustyawan , SH mengungkapkan, stok dan harga kebutuhan pokok di Pasar tersebut khususnya di minggu terakhir bulan Juli 2019, masih relatif stabil dan tercukupi. Menurutnya, jenis bahan pokok (sembako) yang mengalami kenaikan harga adalah komoditi Cabe merah besar dan cabe merah keriting sedangkan harga komoditi bawang putih, bawang merah mengalami penurunan harga. "Kenaikan harga Cabe disebabkan oleh kurangnya stok yang masuk dari luar Kabupaten Belu sedangkan harga bawang mengalami penurunan, contohnya bawang putih dari harga Rp. 40 ribu, turun menjadi harga Rp. 35 ribu, begitupun bawang merah dari harga Rp. 30 ribu turun menjadi Rp. 20 ribu"kata Kasat Intelkam. "Penurunan harga bawang di karenakan over stok bawang yang ada dipasar Rakyat Atambua, sehingga para pedagang menurunkan harga jual komoditi tersebut. Untuk Ikan dan juga daging maupun sayur mayur relatif stabil"lanjut Kasat Intelkam. Lebih lanjut, Kasat Intelkam mengatakan, pengecekan ini guna mencegah agar peristiwa kenaikan harga barang yang sudah sering terjadi dan berulang setiap tahunnya, bisa terkendali. "Ini sudah Kita datakan dan langkah (pengecekan) akan terus Kita giatkan hingga mendekati Idul Adha guna memastikan harganya masih seperti bulan ini atau mengalami peningkatan”tutup Kasat Intelkam.