Almarhum Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu) Purnawirawan
BERNADUS DJAGA
, Minggu (24/4/16) sekitar pukul 14.00 wita, telah di makamkan secara dinas Polri.
Pemakaman Jenazah Almarhum dipimpin oleh Kapolres Belu
AKBP DEWA PUTU GEDE ARTHA, SH,MH
dengan Komandan Upacara Ipda Corneli Yanto Pano.
Upacara secara kedinasan ini diawali dengan penyerahan jenazah oleh Keluarga kepada Inspektur Upacara untuk dimakamkan secara dinas Polri. Inspektur Upacara dalam amanat singkatnya menyatakan rasa turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Almarhum. Irup juga mengungkapkan bahwa selama 37 tahun bertugas di Kepolisian, Almarhum telah melaksanakan tugasnya secara baik dimanapun ia ditempatkan.
"Selama 37 tahun bertugas, Almarhum memiliki karir yang cukup baik, sehingga semula berpangkat Bhayangkara Dua, hingga saat ini menyandang pangkat Ajun Inspektur Polisi Satu dengan jabatan terakhir sebagai Kanit Bintibmas di Satuan Binmas Polres Belu. Almarhum adalah salah satu anggota Polri yang patut dihargai, dihormati, terutama melaksanakan tugas di Kepolisian dimanapun ia ditempatkan, karena memiliki dedikasi yang tinggi, loyalitas dan semangat kerja yang tinggi "ungkap Kapolres Belu
"Penilaian dari Pimpinan dan rekan kerja selama ini, dimana Almarhum telah memberikan kesan dan penilaian positif. Begitu juga pandangan masyarakat terhadap Almarhum sangat baik, sehingga hal ini dapat menjadi suri tauladan bagi Kita semua. Oleh karenanya, pada kesempatan ini. Saya atas nama Pimpinan Polri dan seluruh anggota keluarga besar Polri Polres Belu serta Bhayangkari, menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan menyatakan rasa turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya Almarhum, dengan harapan dan doa Kami, semoga Arwah Almarhum dapat diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa sesuai dengan amal bhaktinya"lanjut Kapolres Belu.
Kepada Ibu dan anak-anak serta rumpun keluarga yang ditinggalkan, Kapolres Belu berharap kiranya keluarga selalu mendapat penghiburan dan keteduhan iman dalam menata hidup sehari-harinya dan Pada kesempatan yang baik ini, Kapolres mengajak seluruh tamu undangan untuk memberikan maaf atas segala kekhilafan Almarhum semasa hidup, baik sengaja maupun tidak disengaj agar Almarhum dengan tenang menuju alam peristirahan yang kekal dan abadi.
Pemakaman Almarhum Aiptu Purnawiran
BERNADUS DJAGA
disamping rumah duka, berlangsung dengan penuh keharuan. Seluruh tamu undangan, memberikan penghormatan terakhir sebelum jenazah diturunkan ke liang lahat yang diiringi dengan tembakan Salvo oleh pasukan Brimob Subden 2 Pelopor Atambua. Upacara ini dihadiri oleh para Kabag, Kasat, Perwira staf, para Kapolsek, Ketua Bhayangkari Cabang Belu Nyonya
IDA AYU PUTRI PUJASTUTI DEWA ARTHA
didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Nyonya
JULIDA ARITONANG SEUBELAN
beserta staf pengurus Bhayangkari, sejumlah anggota Brigadir dan ratusan tamu undangan dari berbagai kalangan.
Almarhum Aiptu Purn.Bernadus Djaga dilahirkan di Maumere, Kab.Sikka NTT pada bulan Januari tahun 1959 . Almarhum menjadi anggota Polri dengan mengikuti pendidikan Secata Wamil pada tahun 1979. Usai pendidikan, Almarhum langsung bertugas di Kores 1124 Belu (sekarang Polres Belu) tahun 1980-1982 sebagai anggota Sabhara. Dari anggota Sabhara, Almarhum dimutasikan ke Polsek Haekesak (sekarang Polsek Raihat) hingga tahun 1985. Dari Polsek Haekesak, Almarhum ditempatkan di Polsek Atapupu (sekarang Polsek Kakuluk Mesak) dari tahun 1985-1990. Dari Atapupu, Almarhum dimutasikan ke Logistik Polres Belu (sekarang subbag sarpras) tahun 1990-1998. Di tahun yang sama (1998) Almarhum sempat dimutasikan ke Polsek Weluli (sekarang Polsek Lamaknen), kemudian ditempatkan kembali ke Logistik hingga tahun 2002. Dari Logistik, Almarhum dimutasikan ke Sat Lantas hingga tahun 2004. Dari Lalu lintas, Almarhum di mutasikan sebagai anggota Bina Mitra (sekarang Sat Binmas) s/d tahun 2011 dan dari tahun 2011 hingga tutup usia, masih di Sat Binmas dengan jabatan terakhir sebagai Kanit Bintibmas.