Kapolres Belu
AKBP DEWA PUTU GEDE ARTHA, SH,MH
memuji langkah Pemerintah Daerah Kabupaten Belu yang telah menggelar Car Free Day.
Menurut Kapolres Belu, kegiatan seperti ini membawa aura positif sebagai arena penyaluran bakat seseorang khususnya anak-anak remaja dan berharap akan di tingkatkan pada even berikutnya. Hal ini disampaikan Kapolres Belu saat melakukan dialog bersama Bupati Belu
WILLYBRODUS LAY, SH
, di acara Live Obrolan Pro 2 RRI dengan mengambil tempat di taman kota Atambua,sabtu (7/5/16).
" Di Car Free Day ini, banyak kegiatan positif yang bisa ditampilkan disini seperti kuliner, Live Musik, lomba adu panco hingga pertunjukkan tinju. Tentu ini adalah kreativitas positif masyarakat yang ditampilkan dalam acara ini dan mudah-mudahan ini berkembang terus sehingga aktivitas masyarakat ataupun hal negatif seperti kebut-kebutan atau miras, bisa diredam dengan adanya kegiatan ini. Daripada dia minum-minuman keras, mendingan kesini menikmati Kopi Lakmaras sambil mendengarkan alunan musik. Kita juga melihat Saat pengumuman kelulusan, tidak ada anak2 yang kebut-kebutan di jalan. Yang meredam mereka kebut-kebutan yah salah satunya even road race ini sebagai ajang penyaluran bakat mereka" urai Kapolres Belu yang mengenakan topi dan kaos berwarna hijau.
Berkaitan dengan pengamanan penyelenggaraan Car Free Day ini, Polres Belu telah menerjunkan personil baik dari Satuan Lalu Lintas, Sabhara, Intelkam dan Reskrim dengan melaksanakan pengaturan lalu lintas dan di dalam maupun diluar lapangan umum Atambua.
" Kami dari Kepolisian tentu melaksanakan Pengamanan secara maksimal, baik itu pengaturan lalu lintas termasuk pengamanan kegiatan masyarakat itu sendiri dengan melibatkan semua fungsi. Semua kegiatan terpantau aman, baik Car Free Day pada hari ini maupun kegiatan yang sudah terlewati yakni penyisian road race, Karnaval dan Live Musik. Besok juga Kita sudah siap mengamankan kegiatan final road race" kata Kapolres Belu.
Sementara Bupati Belu mengatakan bahwa kegiatan seperti Car Free Day ini akan terus dilestarikan setiap bulannya. Selain menghibur masyarakat, melalui kegiatan ini masyarakat dapat menunjukkan kreativitasnya seperti dalam bidang seni musik, memasak dan olahraga. Pengamanan Car Free Day maupun kegiatan-kegiatan sebelumnya bertajuk Belu Bangkit, mendapat apresiasi tinggi dari Bupati Belu dengan terciptanya situasi yang kondusif selama pagelaran berlangsung.
Acara Car Free Day di awali dengan sepeda santai yang diikuti oleh Bupati Belu, Kapolres Belu, ratusan anak-anak dan komunitas Assec. Usai sepeda santai, Bupati Belu dan Kapolres Belu menyambangi pameran fotografi, menyaksikan perlombaan adu panco, peragaan bela diri, tinju, otomotif dan mampir menyicipi kuliner. Acara berlangsung hingga malam pukul 22.00 wita. Ribuan masyarakat yang memadati lapangan umum Atambua, datang menyaksikan hiburan malam dengan aman ditengah pengamanan ketat aparat Polres Belu.