Kapolres Belu Pimpin Apel Bhabinkamtibmas dan Komunitas Penyintas Covid 19

Kapolres Belu Pimpin Apel Bhabinkamtibmas dan Komunitas Penyintas Covid 19

Dalam rangka percepatan penanganan PPKM berbasis mikro dan pengendalian penyebaran Covid 19 di wilayah hukum tapal batas RI-RDTL, Kepolisian Resor Belu pada kamis (17/6/2021), menggelar apel Bhabinkamtibmas dan Komunitas Penyintas Covid 19 atau orang yang pernah terpapar dan sembuh dari covid-19.

Apel yang dilaksanakan pukul 08.00 wita, dipimpin Kapolres Belu, AKBP Khairul Saleh, S.H.,S.I.K.,M.Si yang diikuti personil Polres Belu, TNI dan komunitas penyintas covid-19.

Dalam sambutannya pagi tadi, Kapolres Belu yang membacakan amanat Kapolda NTT, Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum, menuturkan, mengingat penambahan kasus aktif covid-19 masih terus meningkat secara fluktuatif, Pemerintah saat ini menggenjot program vaksinasi dan penegakan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan,

"Untuk mengatasi pandemi covid-19 dengan segala dampaknya, seluruh komponen bangsa harus bahu membahu menerapkan disiplin ketat menjalankan protokol kesehatan di manapun dan kapanpun" kata Kapolres Belu.

"Optimisme masyarakat harus terus dijaga dengan keseriusan dan upaya pemerintah melakukan percepatan penanganan pandemi covid-19. Sehingga kita harus bisa mensukseskan program vaksinasi nasional dengan melakukan penegakan disiplin, operasi yustisi terhadap protokol kesehatan secara humanis dan tegas" tambah Kapolres Belu.

Lebih lanjut, Kapolres Belu memaparkan, data saat ini provinsi NTT menerima vaksin sebanyak 501.496 dosis dan telah digunakan sebanyak : 423,781 dosis yang terdiri dari tiga sasaran yakni tenaga kesehatan sebanyak 67.155 dosis, pelayanan publik 317,497 dosis dan lansia 38,729 dosis.

Oleh karena itu, Kapolda NTT dalam amanatnya, meminta seluruh jajaran polda NTT untuk terus melakukan pengawalan, pengamanan dan pengawasan baik saat pendistribusian, penyimpanan, maupun nantinya saat vaksin tersebut diberikan kepada masyarakat.

"Hal ini sejalan dengan program prioritas Kapolri melalui transformasi operasional yaitu kegiatan pemantapan dukungan polri dalam penanganan covid-19, yang diimplementasikan dalam aksi mengerahkan seluruh sumber daya Polri dalam membantu pemerintah menanggulangi covid-19 dan mendukung program vaksinasi nasional" pungkas Kapolres Belu.

Sejumlah pejabat yang hadir dalam apel pagi tadi antara lain Dandim 1605 Belu yang diwakili Kasdim 1605 Belu, Danyon RK 744/SYB, Dansatgas Pamtas RI-RDTL, Wakapolres Belu, Pejabat utama Polres Belu, Pasi Ops Kodim 1605 Belu, Perwira Staf serta Kapolsek jajaran Polres Belu.