Ribuan Umat Kristen Atambua menggelar pawai obor memeriahkan hari Paskah 2016, Senin (28/3/2016).
Pawai obor Paskah ini dimulai sekitar pukul 17.30 Wita dengan titik star Gereja Kristen Haliren. Anak sekolah minggu dan remaja didampingi pembimbing dan orang tua, berjalan kaki menuju Gereja Polycarpus Atambua, melewati beberapa ruas jalan protokol dengan memegang obor sambil melantunkan lagu-lagu rohani sebagai tanda sukacita atas Kebangkitan Yesus Kristus.
Dari Gereja Haliren, peserta Pawai obor melintasi jalan Saudale (cabang biba), BRI Cabang Atambua, Tugu PKK, berlanjut ke Rumah jabatan Bupati & Wakil Bupati Belu, kantor PLN, lurus hingga perempatan apotik sumber sehat belok kanan dan finish di Gereja Polycarpus sekitar pukul 19.30 wita. Pelaksanakan pawai obor di kawal ketat personil Polres Belu dari Satuan Lalu Lintas & anggota Turjawali Sabhara, dari titik star hingga finish. Selain mengawal, anggota juga melaksanakan pengamanan route di ruas-ruas jalan yang dilintasi. Selain Lantas & sabhara, anggota Bhabinkamtibmas juga terlibat dalam pengamanan kegiatan pawai yang berlangsung dengan aman & lancar dan diwarnai dengan hujan gerimis.
Usai melakukan pawai obor, seluruh umat kristen masuk kedalam gereja melaksanakan ibadah Paskah, yang mendapat pengamanan ketat personil Turjawali Sabhara Polres Belu & personil yang melaksanakan pengamanan tetap di Gereja Polycarpus selama Pekan Semana Santa ini.