Antusias Masyarakat Tinggi, Gerai Vaksin Merdeka Polres Belu Layani Vaksinasi di Hari Kemerdekaan RI ke 76

Antusias Masyarakat Tinggi, Gerai Vaksin Merdeka Polres Belu Layani Vaksinasi di Hari Kemerdekaan RI ke 76

Gerai Vaksin Merdeka Presisi Polres Belu, melayani kegiatan vaksinasi Covid-19 tepat di hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada hari ini, Selasa, 17 Agustus 2021.

Sejak pukul 07.00 wita, masyarakat dari berbagai kelompok, memenuhi lokasi layanan vaksinasi Merdeka Rai Belu yang dilaksanakan di Klinik Pratama Polres Belu Sanika Satyawada, depan pohon beringin lapangan umum simpang lima Atambua.

Sesuai prosedur yang sudah ditetapkan, sebelum melaksanakan vaksin Covid-19, peserta atau masyarakat yang datang harus melalui tahapan pendataan atau pengisian blangko terlebih dahulu yang sudah di sediakan oleh petugas kilinik Pratama.

Selanjutnya dilakukan tensi darah terlebih dahulu serta observasi kesehatan bagi peserta yang dilayani tenaga medis klikik Pratama.

Kapolres Belu, AKBP Khairul Saleh, S.H.,S.I.K.,M.Si. yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Belu, Ny.dr.Iffi Khairul Saleh, turut memantau jalannya vaksinasi di gerai vaksin merdeka Polres Belu.

Kepada awak media yang hadir, Kapolres Belu bersama istri yang hadir usai mengikuti upacara kemerdekaan RI di halaman kantor Bupati Belu mengatakan, Vaksinasi massal gencar dilakukan pihaknya, bertujuan untuk membantu pemerintah dalam program percepatan Vaksinasi Covid-19 di Indonesia, khususnya di wilayah kabupaten Belu.

"Berangkat dari antusiasme warga untuk mendapatkan vaksin cukup tinggi sehingga di momen kemerdekaan RI hari ini, kami buka pelayanan vaksinasi untuk umum. Dan Alhamdulillah hari ini masyarakat yang datang cukup banyak namun hanya 70 orang yang memenuhi persyaratan, dilihat dari kondisi kesehatannya" kata Kapolres Belu.

“Kami bersyukur, mereka yang menjalani vaksinasi rata-rata atas kemauan sendiri. Dan harapan kami, program ini dapat berjalan lancar,  sebagai upaya kami dalam mendukung serta mempercepat target dari Pemerintah terkait pembentukan Herd Immunity atau kekebalan kelompok terhadap virus coron "pungkas Kapolres Belu. 

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Belu mengajak masyarakat yang telah divaksin supaya tetap menerapkan protokol kesehatan atau 5 M di manapun berada.

"Untuk yang sudah melakukan vaksinasi hari ini, saya mengimbau agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Jangan merasa sudah di vaksin lalu mengabaikan protokol kesehatan"imbau Kapolres Belu

"Kita harus tetap patuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauh dari kerumunan dan mengurangi mobilitas. Karena itu demi keselamatan bersama untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19"tambah Kapolres Belu.

Untuk diketahui, dalam program Vaksinasi Merdeka ini, gerai vaksinasi merdeka Polres Belu menyiapkan 1.400 Dosis vaksin jenis sinovac.

Jumlah tersebut dibagi dua untuk dosis satu dan dosis dua sehingga masyarakat yang sudah mendapat vaksin dosis atau tahap satu akan dilanjutkan dengan dosis dua di tempat yang sama.

Dan sejak resmi dibuka tanggal 9 agustus 2021 kemarin, gerai vaksin Presisi Polres Belu telah melayani sekitar 467 orang untuk dosis pertama dari 700 dosis yang disiapkan.

Selain jenis sinovac, Polres Belu melalui klinik pratama juga telah melayani pemberian vaksin moderna booster dosis 3 untuk 52 tenaga kesehatan kabupaten Belu.