Ukur Stamina dan jaga Kesehatan Tubuh, Polres Belu Gelar Samjas dan Bela Diri Polri Semester I Tahun 2025

Ukur Stamina dan jaga Kesehatan Tubuh, Polres Belu Gelar Samjas dan Bela Diri Polri Semester I Tahun 2025
Wakapolres Belu, KOMPOL Lorensius, S.H.,S.I.K bersama sejumlah Perwira saat melaksanakan lari kesamaptaan jasmani

Memasuki pertengahan bulan mei 2024, Anggota Polres Belu dan jajaran baik Perwira maupun Brigadir, melaksanakan tes kesamaptaan jasmani (samjas) dan bela diri Polri semester I tahun 2025.

Dari pantauan Humas di hari pertama hingga hari ketiga kegiatan, jumat (17/5/2025), sebelum memulai tes samjas dan bela diri, seluruh angggota mengecek tekanan darah yang dilakukan oleh Seksi Dokkes Polres Belu.

Sejumlah item diuji dalam tes kesemaptaan jasmani dilapangan apel Polres Belu ini diantaranya, lari 12 menit, Push Up, Sit Up, Pull Up, Shuttle run (Lari Angka 8) dan bela diri Polri.

Pelaksanaan tes ini bukan hanya sekedar mengukur stamina, tapi juga dinilai oleh tim penilai berdasarkan kemampuan individu dari setiap item yang dilaksanakan oleh masing-masing personil.

Tim penilai yang dibentuk melalui surat perintah Kapolres Belu, AKBP Benny Miniani Arief, S.I.K, melakukan penilaian dari setiap item yang dilaksanakan personil dan nantinya penilaian tersebut akan dikirimkan ke Polda NTT.

Kapolres Belu melalui Kabag SDM, AKP I Ketut Karnawa, SH selaku ketua penyelenggara mengungkapkan, Tes ini digelar sebagai tolak ukur kekuatan fisik dan menjaga tubuh personel agar tetap sehat di tengah padatnya aktivitas baik dalam tugas maupun dalam kesehariannya.

 "Tes ini dilaksanakan dua kali setahun dan hari ini Kita laksanakan semester I nya. Tujuannya agar personil Polri dan juga ASN, tetap terjaga fisiknya dan juga mengasah kembali kemampuan bela dirinya"kata Kabag SDM usai membuka kegiatan.

“Mengingat personilnya banyak dan untuk tidak mengganggu pelayanan kepada masyarakat, tesnya Kita jadwalkan minggu lalu dan minggu ini sehingga misalnya hari ini yang naik piket atau lepas bisa mengikuti samjas di hari berikutnya. Semua anggota kita wajibkan karena hasilnya akan kita kirim ke Polda″pungkas Kabag SDM.