Turun dengan Kekuatan Penuh, Polres Belu bersama Instansi Terkait Siap Amankan Malam Penghujung Tahun 2025 di Tapal Batas

Turun dengan Kekuatan Penuh, Polres Belu bersama Instansi Terkait Siap Amankan Malam Penghujung Tahun 2025 di Tapal Batas

Kepolisian Resor Belu bersama jajaran TNI dan Batalyon A Pelopor Brimob Polda NTT, bersiaga penuh guna menjamin situasi yang penuh kondusif selama malam pergantian tahun di wilayah kabupaten Belu yang berbatasan langsung dengan negara RDTL (Timor Leste).

Kesiapan pengamanan dalam rangkaian operasi Lilin Turangga 2025 ini, ditandai dengan dilaksanakannya apel gabungan yang berlangsung di lapangan apel Polres Belu, rabu (31/12/2025) malam pukul 19.00 wita.

Memimpin langsung pengamanan malam pergantian tahun, Kapolres Belu, AKBP I Gede Eka Putra Astawa, S.H.,S.I.K meminta seluruh personil TNI Polri untuk melaksanakan tugas pengamanan malam tahun baru dengan penuh rasa tanggung jawab.

Hal ini lanjut orang nomor satu di Polres Belu ini, sebagai upaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang yang akan menikmati malam pergantian tahun.

"Misi malam ini adalah kita bersama-sama mengamankan pergantian tahun di kabupaten Belu. Perlu dipahami kita semua bahwa ini adalah tugas dan tanggung jawab kita kepada masyarakat, bagaimana membuat masyarakat merasa aman dan nyaman saat merayakan malam tahun baru. Karena harapan masyarakat sekarang adalah Kita dalam menciptakan situasi kondusif di malam pergantian tahun dari 2025 menuju 2026"kata Kapolres Belu.

"Untuk kegiatan malam ini nanti secara teknis akan disampaikan oleh pak kabag ops. Disini Tentunya sebentar Kita tunjukan sinergitas Kita dengan bersama melaksanakan patroli gabungan. Kita lakukan secara preemtif (imbauan) dengan tujuan kegiatan yang dilaksanakan masyarakat dalam menyambut malam pergantian tahun dapat berjalan aman dan tertib tanpa adanya gesekan"jelas Kapolres Belu.

Dalam pelaksanaan siaga nantinya, Kapolres Belu menuturkan, terdapat 2 potensi kerawanan yang harus diantisipasi dan diminimalisir personel gabungan saat malam pergantian tahun baru yakni euforia masyarakat saat melaksanakan pesta kembang api dan pesta minuman keras yang dapat berujung pada kecelakaan lalu lintas dan berbagai tindak pidana.

"Dari hasi maping kita dilapangan, di kota Atambua tidak ada kegiatan yang bersifat mengundang perhatian massa di satu titik jadi euforia masyarakat sebagian besar bersifat keliling menggunakan kendaraan dan ada yang sudah menyalakan kembang api. Terkait kerawanan ini apabila menemukan dilapangan silahkan diimbau yang bermain kembang api untuk memperhatikan arah letusan.Pastikan diruang terbuka supaya tidak berdampak pada kebakaran. Kalau yang berpotensi membahayakan, wajib kita amankan"imbau Kapolres Belu.

"Kerawanan kedua terkait potensi laka lantas, biasanya kerawanan ada di jam 3 pagi hingga subuh. Untuk itu Saya minta rekan-rekan yang bertugas malam ini agar di jam kerawanan ini kita bisa antisiapasi dan siaga. Kalau ada aktivitas minuman yang berpotensi laka lantas dan tindak pidana, kita cegah, imbau dan yang melebihi batas kita amankan"tambahnya.

Mengakhiri arahannya, Kapolres Belu mengucapkan selamat bertugas serta meminta kerja sama yang baik seluruh anggota TNI-Polri dan instansi terkait, sebelum, selama dan sesudah pengamanan malam tutup tahun baru 2025.

"Mari kita secara bersama-sama bekerja, soliditas kita tunjukkan ke masyarakat bahwa Kita telah siap melaksanakan pengamanan. Semoga dengan kehadiran personel dilapangan, di titik krusial hal-hal yang menjadi kerawanan terhadap potensi pelanggaran  bisa diminimalisir sehingga selama 1x24 jam perayaan tahun baru berjalan aman dan kondusif"kata Kapolres Belu. "

"Dalam kegiatan nanti, Saya minta seluruh personel jaga keselamatan diri, perhatikan sesama teman. Ini tidak memandang bahwa ini dari Polres, TNI ataupun rekan-rekan dari instansi lainnya, tapi kita melakukan pengamanan secara bersama-sama dan kita lakukan ini demi keamanan dan keselamatan masyarakat"tutup Kapolres Belu.

Apel kesiapan pengamanan malam pergantian tahun baru ini dihadiri Wakapolres Belu, KOMPOL Lorensius, S.H.,S.I.K, para Kabag, Kasat, Wadanyon A Pelopor Brimob Polda NTT, Pejabat yang mewakili Dandim 1605 Belu dan Sat Pol PP serta Perwira Staf Polres Belu dan Brimob Yon A Pelopor.

Sementara barisan apel terdiri darii personil gabungan Polres Belu, Kodim 1605/Belu, Sub Den Pom IX Atambua, Batalyon A Pelopor Brimob Polda NTT serta Sat Pol PP kabupaten Belu.

Usai pelaksanaan apel gabungan, personil TNI-Polri di pimpin masing-masing Perwira Pengendali, melaksanakan patroli skala besar di wilayah kota Atambua dengan melintasi kawasan perkantoran, tempat ibadah, gudang logistik Pemilu, kantor KPU, sekolah-sekolah, pusat perbelanjaan maupun obyek vital lainnya.

Sementara disaat yang sama, Kapolres Belu bersama Wakapolres Belu mengikuti Zoom Meeting Monitoring Sitkamtibmas Jelang Malam Pergantian Tahun Baru 2026 yang dipimpin oleh Kapolri, Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

Zoom meeting yang dilaksanakan di depan Pos Sat Lantas simpang 5 Atambua juga dihadiri  para Kabag, Kasat, Wadanyon A Pelopor Brimob Polda NTT serta sejumlah Perwira Staf Polres Belu dan Brimob.