Jelang Natal, Sat Binmas Polres Belu Pakai Mobil Penyuluhan Sampaikan Himbauan Kamtibmas Untuk Masyarakat

Jelang Natal, Sat Binmas Polres Belu Pakai Mobil Penyuluhan Sampaikan Himbauan Kamtibmas Untuk Masyarakat
Guna terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya dalam rangka menyambut perayaan Natal dan tahun baru 2017, Kepolisian Resor Belu gencar menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat Kab.Belu dan Malaka. Himbauan kamtibmas yang disampaikan berupa penerangan menggunakan mobil penyuluhan Sat Binmas, melalui radio-radio dan pelibatan personil Bhabinkamtibmas yang langsung terjun ke masyarakat, bertatap muka mengajak masyarakat untuk berperan serta menjaga dan menciptakan keamanan. Berdasarkan pantauan Humas di lapangan, anggota Sat Binmas Polres Belu selama 2 hari terakhir ini yakni kamis dan jumat (23/12/16), menyusuri kota Atambua menggunakan mobil penyuluhan,membacakan himbuan kamtibmas yang dikeluarkan oleh Kapolres Belu Akbp Michael Ken Lingga, SIK. Adapun bunyi himbauan antara lain Masyarakat di minta untuk tidak membunyikan petasan/mercon/kembang api daya ledak tinggi selama Umat Nasrani menjalani Ibadah Natal dan Ibadah tahun baru 2016, demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman saat pelaksanaan Ibadah. Selain itu masyarakat diminta untuk jauhi minuman keras dan dilarang keras mengkosumsi miras ditempat-tempat umum/fasilitas umum maupun tempat ibadah. Kepada Pengemudi ranmor 2, 4 dan 6, agar selalu mematuhi peraturan dan rambu-rambu lalu lintas, serta dilarang menggunakan knalpot racing dan kebut-kebutan. Saat meninggalkan rumah untuk melakukan ibadah di Gereja, pastikan rumah dalam keadaan terkunci, kompor dalam keadaan aman, dan apabila meninggalkan rumah pada malam hari, disarankan untuk menyalakan lampu luar. a aaa asdassadadas index