Satuan Lalu Lintas & Bhabinkamtibmas Polres Belu NTT, amankan ibadah Misa Pra Paskah

Satuan Lalu Lintas & Bhabinkamtibmas Polres Belu NTT, amankan ibadah Misa Pra Paskah
Ribuan umat Katholik khususnya di Kab.Belu dan Malaka, Rabu pagi dan sore tadi (10/2/16), melaksanakan ibadah Misa Pra Paskah (rabu abu) di wilayahnya masing-masing yang ditandai dengan pemberian abu di kening setiap umat. Guna memastikan keamanan, kenyamanan, dan kelancaran lalu lintas sebelum, selama dan sesudah ibadah rabu abu, personil Polres Belu baik Lantas maupun anggota Bhabinkamtibmas, melaksanakan pengamanan terbuka & tertutup. Sebanyak tujuh personil Satuan Lalu Lintas Polres Belu di bawah pimpinan Kanit Reg Ident Iptu Leyfrid Mada, SH serta didampingi Kasi Propam Polres Belu Ipda Hadi Syamsul Bahri, SH, pagi tadi pukul 06-10.00 wita, melaksanakan pengamanan di Gereja Kathedral Atambua. Sementara di Gereja Fatubenao Atambua, bhabin kel. Fatubenao Brigpol Anton Manek Nesi melaksanakan pengamanan misa Rabu abu, yang di pimpin oleh Rm. Renso Tae Lake Pr. Pelaksanaan misa rabu abu di Gereja St.Dominikus Leon'As Wekmidar,Kec.Rinhat,Kab.Malaka juga berlangsung aman, berdasarkan laporan dari Bhabin desa wekmidar Brigpol Gildo Amaral. Misa yang diikuti umat kurang lebih 800 orang,di pimpin oleh Rm. Theodorus Baki Thal. Sementara di Kec.Kobalima,Kab.Malaka, Kapolsek kobalima bersama 3 orang anggota dan Bhabinkamtibmas, melaksanakan pengamanan misa di gereja St Laurensius Wemasa, yang dimulai jam 8.00 wita s/d jam 10.30 wita. Sedangkan di Kec.Kakuluk Mesak, personil Bhabin bersama anggota Polsek Kakuluk Mesak,pagi tadi melaksanakan pengamanan misa rabu abu di gereja santo Dominikus  Lakafehan yang di pimpin oleh Rm. Yoseb Tae Bria. [caption id="attachment_2202" align="alignnone" width="300"] Pengamanan rabu abi di Gereje Kathedral Atambua Pengamanan rabu abu di Gereje Kathedral Atambua[/caption] [caption id="attachment_2205" align="alignnone" width="300"] Pengamanan di Gereja Fatubenao Atambua Pengamanan di Gereja Fatubenao Atambua[/caption] [caption id="attachment_2206" align="alignnone" width="300"] Pengamanan di Gereja Wekmidar,Kec.Rinhat Pengamanan di Gereja Wekmidar,Kec.Rinhat[/caption] [caption id="attachment_2207" align="alignnone" width="300"] Pengamanan di Gereja Wemasa,Kec.Kobalima Pengamanan di Gereja Wemasa,Kec.Kobalima[/caption] [caption id="attachment_2208" align="alignnone" width="300"] 20160210042744 Pengamanan Misa di Gereja Lakafehan[/caption]