Jelang Musrenbang, Bhabinkamtibmas Tesa Polres Belu Ikut Gotong Royong bersama Aparat Desa dan Masyarakat

Jelang Musrenbang, Bhabinkamtibmas Tesa Polres Belu Ikut Gotong Royong bersama Aparat Desa dan Masyarakat
Tribratanewsbelu.com-Polda NTT- Banyak cara dilakukan anggota Bhabinkamtibmas Polres Belu dalam melakukan pendekatan dengan masyarakat di kelurahan atau desa binaannya. Melakukan  gotong royong bersama, memberikan sosialisasi tentang kamtibmas, memfasilitasi perdamaian secara kekeluargaan hingga menghadiri undangan pesta atau kedukaan, adalah sejumlah contoh kegiatan positif yang dapat memberikan kesan positif di hati masyarakat. Salah satunya yang dilakukan oleh Brigpol Ronaldus T.Bouk, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Laenmanen Polres Belu. Di sela kegiatan sambangnya di kantor desa Tesa, Kec, Laenmanen, Kab. Malaka, rabu (24/1/18) pagi pukul 10.00 wita, Brigpol Ronald ikut bekerja bakti bersama aparat desa dan masyarakat. Saat dikonfirmasi Humas, Brigpol Ronald mengungkapkan bahwa kerja bakti di sekitar halaman kantor desa dalam rangka persiapan pelaksanaan Musrenbang desa, yang akan dihelat kamis (25/1/18) besok. "Ini untuk persiapan Musrenbang besok. Biar kelihatan bersih, rumput yang sudah tinggi Kita pangkas, terus sampah-sampah Kita pungut dan bakar. Tadi juga material bangunan Kita pindahkan sementara biar halamannya jadi tambah luas"Kata Bhabin.