Bhabinkamtibmas desa Naitimu Dukung Wacana Hidupkan Kembali Pos Kamling

Bhabinkamtibmas desa Naitimu Dukung Wacana Hidupkan Kembali Pos Kamling
Bhabinkamtibmas Polsek Tasifeto Barat, BRIGPOL Anwar Chodry,selasa (30/7/19) pagi , menghadiri Rapat pembahasan Kamtibmas di kantor desa Naitimu, kecamatan Tasifeto Barat, kabupaten Belu. Rapat yang dimulai pukul 09.00 WITA, dipimpin kepala desa Naitimu, yang dihadiri perangkat desa, anggota BPD desa Naitimu, LPM desa Naitimu, ketua RT, RW desa naitimu, anggota Linmas dan masyarakat. Salah satu yang diangkat dalam pembahasan rapat tersebut adalah pengaktifan kembali pos kamling sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan masyarakat. Dalam pelaksanaan kegiatan ataupun aktivitas Siskamling, dilakukan dengan ronda malam yakni dengan patroli bersama secara bergilir untuk menjaga keamanan di kampung. Saat dimintai keterangan, BRIGPOL Anwar mengaku mendukung penuh keberadaan Pos Kamling seiring dengan gangguan kamtibmas yang sering terjadi khususnya di wilayah binaannya, desa Naitimu. “Tadi dalam rapat, ada yang sampaikan bahwa di jalur menuju desa Naitimu sering terjadi pelemparan batu terhadap kendaraan yang lewat bahkan sering pemuda yang suka mabuk di pinggir jalan terus melakukan pemalakan terutama di pasar lama Halilulik"kata Bhabin. "Kalau sudah ada pos kamling, tentu aktivitas semacam itu akan bisa diredam dan hilang sendirinya karena keberadaan Kita di lokasi yang rawan kamtibmas dapat menghilangkan kebiasaan buruk masyarakat. Semoga pos kamling yang sudah dibahas dirapat ini, dapat segera terwujud secepatnya"tutup Bhabin.